banner 728x250

Rapat Koordinasi Ketua DPC Partai GERINDRA Kabupaten Magetan Tentang Kepengurusan Yang Baru

  • Share
banner 780X90

Magetan- akuratmedianews.com  – Bertempat di kantor DPC Partai GERINDRA Magetan mengelar rapat koordinasi ke pengurusan yang baru, menindak lanjuti Surat Keputusan (SK) kepengurusan DPC Partai GERINDRA Kabupaten Magetan yang baru, Ketua DPC Partai GERINDRA Kabupaten Magetan dan segenap pengurus mulai menata rencana kerja. Kedepan dalam hal ini dilakukan dalam rangka menyongsong pemilu 2024 yang semakin dekat.

DPC Partai GERINDRA Magetan akan melakukan apapun untuk memenangkan Pileg 2024 dan menjadi motor penggerak dalam rangka memenangkan dan menjadikan Ketua Umum Partai Gerindra H.Prabowo Subianto menjadi presiden 2024.

Example 300x600

Mengenai riyak riyak yang terjadi dalam penyegaran atau pergantian Kepengurusan DPC Partai GERINDRA di Kabupaten Magetan Ketua DPC Puthut Pujiono mengatakan, bahwasanya hal tersebut biasa terjadi dalam sebuah organisasi ataupun Partai politik yang menjadi kewenangan DPP sepenuhnya.

Perlu diketahui dalam SK baru semua pengurus lama tetap di akomodir menjadi pengurus baru dengan posisi dan bidang masing masing. DPD Jawa Timur dan DPP pasti mempunyai landasan kuat dalam rangka penyegaran kepengurusan DPC Partai Gerindra di Kabupaten Magetan. Yang baru, tentunya sesuai dengan AD/ART dan mekanisme yang ada.

“Kewajiban kita sebagai kader harus tunduk dan patuh serta bisa menerima tugas ini sekaligus mengamankannya untuk berhasilnya tujuan partai. Kami dan segenap pengurus DPC Partai GERINDRA Kabupaten Magetan yang baru mengajak semua kader untuk tetap bersatu bahu membahu dalam rangka mendapatkan simpati dan memenangkan dukungan dari seluruh masyarakat Kabupaten Magetan, untuk memenangkan Partai Gerindra di Kabupaten Magetan untuk menjadikan Ketua Umum kita Bapak H. Prabowo Subianto sebagai Presiden, “Ungkap Ketua DPC Partai Gerindra Kabupaten Magetan, Sabtu (19/3/2022) sore.

“Tentunya hal ini perlu perencanaan untuk menyamakan langkah dan sudut pandang yang sama dalam rangka mencapai tujuan yang besar, dan ini tidak bisa ditawar lagi,”Lanjutnya.

Perlu diketahui susunan KSBO DPC Partai GERINDRA Kabupaten Magetan sebagai berikut,
Ketua DPC : Puthut Puijiono,SH. (Ketua Fraksi Gerindra DPRD Magetan )
Sekretaris : Drs. H. Parni Hadi,M.si. ( Sekretaris Fraksi Gerindra DPRD Magetan )
Bendahara : Endang Sulastri ( Bendahara fraksi Gerindra DPRD Magetan )
OKK : Suwarno ( Anggota Fraksi Gerindra DPRD Magetan )

Di akhir acara seluruh kepengurusan dari PPIR (Purnawirawan Pejuang Indonesia Raya) , Garda Merah Putih (GMP), PIRA (Perempuan Indonesia Raya) PAC Kabupaten Magetan mendeklarasikan setia pada Partai Gerakan Indonesia Raya dan setia pada keputusanan kepengurusan yang baru. (Yudha)

banner 780X90
banner 120x600
  • Share

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *