Bangkalan, Akuratmedianews.com- Hari ini telah dilaksanakan Giat Deklarasi Anti Narkoba serta Deklarasi bahaya penyalahgunaan narkoba kepada perwakilan Siswa siswi SMP /MTS / SMA dan MA se Kecamatan Tanah Merah serta Perwakilan dari aliansi Mahasiswa Tanah Merah Kec. Tanah Merah Kab. Bangkalan
Kapolres Bangkalan AKBP Febri Isman Jaya, S.H., S.I.K., M.I.K. menghadiri acara deklarasi anti narkoba bertempat serta penandatanganan Fakta Integritas Bersama-sama Tolak Narkotika di SMPN 1 Tanah Merah Bangkalan. Selasa (26/09/2023).
Deklarasi yang dipimpin langsung oleh Kapolres Bangkalan AKBP Febri Isman Jaya, S.H., S.I.K., M.I.K. dan didampingi Kasatnarkoba AKP Mukhlis Sukardi tersebut, Kapolres menyampaikan “terima kasih kepada para pengurus aliansi Mahasiswa Tanah Merah Kec. Tanah Merah Kab. Bangkalan yang menyelenggarakan giat tersebut dengan menggandengan istansi samping, elemen masyakat, serta pelajar,” ucapnya.
“Deklarasi bersama tolak narkotika, sekaligus penandatangan ini maka kita semua harus bersama-sama membasmi narkotika serta perlu kita ketahui tentang bahaya yang ditimbulkan narkoba bagi generasi muda, baik secara fisik, psikis dan sosial,” lanjutnya. ( Eko Andhika)