Jakarta akuratmedianews.com – Ketua Umum MPN Pemuda Pancasila KPH. Japto Soelistyo Soerjosoemarno kembali menggelar Japto Cup 2022. Japto Cup ini menfokuskan pada turnamen Olahraga Golf. Dihadiri dan diikuti langsung oleh 18 Pengurus Provinsi Persatuan Golf Indonesia (PGI) beserta beberapa klub lapangan amatir dan non profesional dalam memperebutkan piala bergilir. Turnamen Golf ini diadakan di Suvarna Jakarta Golf Club, Minggu (11/12/2022).
Japto berharap, semoga dalam gelaran kedua Japto Cup 2022 ini dapat melahirkan pegolf hebat baik dan juga dikesempatan ini ia mencoba memperbaiki mekanisme komunitas golf amatir dan profesional agar menjadi satu kesatuan serta tidak dinilai ‘golf ini tidak disebut lagi hobi yang mahal’.
Menurutnya, Golf bukan untuk orang-orang yang berduit atau kalangan atas saja, tetapi untuk semua baik masyarakat golongan atas, tengah maupun bawah.
“Kita bisa perbaiki pemain golf ini. Jadi, jangan golf ini cuman jadi tempat komersil, tempat pengurus cari makan, tempat pejabat nongkrong dan bukan untuk kelompok orang-orang ber-uang yang naro orang untuk kepentingan pribadinya,” ujar Japto dalam keterangan tertulisnya.
“Kita harus benar-benar mengubah olahraga ini jadi memasyarakatkan olahraga dan olahraga masyarakat,” Sambung Japto dalam keterangan tertulisnya itu.
Japto Deklarasi menjadi Ketua Umum PGI.
Tidak hanya menurut Japto Cup 2022, Japto juga mendeklarasikan diri untuk Calon Ketua Umum PGI. Niat baiknya untuk Calon Ketua Umum PGI guna memperbaiki sistem dan manajemen Golf untuk lebih lagi dan bermasyarakat.
Merespon Japto Cup 2022 dan Deklarasi maju Ketua Umum PGI itu, Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Zainudin Amali mengucapkan selamat atas terselenggaranya turnamen Golf pada Japto Cup 2022.
Zainudin mengatakn, sudah cukup lama mengenal Japto. Sehingga, kata dia, Japto merupakan orang yang sangat gemar dan aktif berolahraga.
“Selain aktif berolahraga, Pak Japto juga merupakan sosok yang memiliki komitmen terhadap olahraga, mempunyai tanggung jawab dan beliau bisa mendorong cabang olahraga Golf menjadi lebih maju,” Ujar Zainudin dalam sebuah video yang dihimpun oleh tim Japto.
Mendengar Japto Soelistyo Soerjosoemarno akan maju Ketua Umum PGI, Zainudin sangat mendukungnya.
Menurut Zainudin Japto adalah salah satu yang diunggulkan menjadi Calon Ketua Umum PGI dengan melihat program-program serta rencana yang sudah dilakukan dan relasi yang ia miliki.
Zainudin yakin Japto bisa membawa cabang olahraga Golf Indonesia lebih maju dan berkembang.
“Saya menyambut baik atas rencana itu, karena kita tau bahwa golf akhir-akhir ini semakin banyak diminati dan untuk itu kita berharap nanti kedepan Bapak Japto Soelistyo Soerjosoemarno insyallah bila diberi amanah menjadi Ketua Umum PGI, beliau bisa mengembangkan Golf Indonesia semakin baik, karena saya tau relasi beliau sangat luas itu menjadi sangat penting karena kegiatan-kegiatan turnamen harus ada dukungan dari para sponsor,” jelasnya.
Semenetara itu, pada kesempatan itu, artis Gading Marten yang hadir dalam penutupan Japto Cup 2022 mengatakan, Japto sangat tepat dan cocok untuk menjadi Ketua Umum PGI.
Sebab, kata dia, jiwa kepemimpinan Japto sangat dibutuhkan di batang tubuh PGI.
“Om Japto orang yang tegas, disegani tapi merangkul semua orang dan punya visi misi yang jelas juga, jadi ga salah kalo hari ini kita mendukung om Japto,” kata Gading ( Fridz )