MALANG – Akuratmedianews.com- Kapolres Malang, AKBP Putu Kholis Aryana, mengingatkan seluruh personel Polres Malang untuk meningkatkan kualitas pelayanan dalam penyelenggaraan Surat Ijin Mengemudi (SIM )serta pelayanan publik kepolisian lainnya. Pesan tegas ini disampaikan oleh Kapolres saat pelaksanaan apel pagi di Mapolres Malang, Senin (28/8/2023).
Dalam sambutannya, Kapolres Malang menekankan pentingnya pelayanan yang berkualitas dan ramah terhadap masyarakat. Pihaknya menekankan tidak ada personel yang melakukan penyelewengan maupun memanfaatkan jabatan untuk mengambil keuntungan pribadi dalam prosedur pembuatan SIM maupun pelayanan publik di bidang kepolisian lainnya.
AKBP Putu mengajak seluruh personel untuk memberikan pelayanan terbaik dan kemudahan kepada masyarakat yang membutuhkan pelayanan kepolisian.
“Jangan ada yang main-main dalam masalah pelayanan SIM. Berikan kemudahan kepada masyarakat, berikan penjelasan, dan berikan kesempatan kepada masyarakat untuk mendapatkan pelayanan yang terbaik,” ujar AKBP Putu Kholis Aryana, di Mapolres Malang, Senin (28/8).
Dalam kesempatan yang sama, AKBP Putu Kholis Aryana menekankan bahwa setiap kritik, masukan, dan saran dari masyarakat harus diterima dan dimanfaatkan dengan baik. Kepolisian harus selalu terbuka terhadap kritik dan saran dari masyarakat. Ini akan menjadi motivasi bagi kita untuk terus berbenah dan meningkatkan kinerja.
“Kuncinya adalah kompak, solid, dan bersinergi agar kita bisa menjadi lebih baik dalam semua aspek,” tambah Kapolres.
Pesan Kapolres ini menjadi langkah penting dalam meningkatkan pelayanan publik di wilayah Malang. Diharapkan, dengan semangat yang tinggi dan komitmen untuk memberikan pelayanan yang terbaik, Polres Malang akan semakin mendekatkan diri dengan masyarakat dan meningkatkan kepercayaan mereka terhadap institusi kepolisian. (Eko Andhika)