banner 728x250

Ramadan Bersemi di Kelurahan Bawang, Wali Kota Kediri Ajak Warga Rawat Tradisi

  • Bagikan
Wali Kota Kediri Vinanda Prameswati bersama Wakil Wali Kota Kediri Qowimuddin melanjutkan rangkaian Safari Ramadan. (Foto: Doni)
banner 780X90

Akuratmedianews.com – Walikota Kediri Vinanda Prameswati didampingi Wakil Walikota Qowimuddin Thoha melakukan safari Ramadan di Masjid Baitur Rohim Lingkungan Centong, RT 003 RW 003, Kelurahan Bawang, Kecamatan Pesantren, Kota Kediri.

“Bukan sekedara safari, namun kegiatan ini menjadi ajang silaturahmi,” ujar Mbak Vinanda sapaan akrabnya, Jumat (14/5/2025) kemarin.

Tak hanya safari saja, Mbak Wali didampingi Wakil Walikota juga memberikan ruang pelayanan dan konsultasi terkait perjanjian, pemeriksaan kesehatan gratis, serta pelayanan pembayaran pajak bumi bangunan (PBB).

Kegiatan tersebut dihadiri sejumlah warga sekitar para Perangkat desa, kaula muda, anak – anak, remaja serta orang tua yang ikut meramaikan acara safari ramadhan tersebut.

“ Apakah ada yang tidak berpuasa? jangan sampai kalah dengan anak – anak. Pak lurah, apakah anda berpuasa ? “ ucap Mbak Wali kepada Alif Fatikan selaku kepala kelurahan Bawang untuk menambah suasana agar tidak terlihat sangat tegang.

Vinanda mengungkapkan di Bulan Ramadan ini banyak nilai – nilai kehidupan yang dapat dipelajari. Menurutnya, salah satunya adalah kesabaran, menahan godaan duniawi dan ketaqwaaan.

“Safari Ramadan ini juga meningkatkan tali persaudaraan bagi semua elemen di kota kediri. Tak hanya silahturahmi, namun juga berbagi bersama. Saya berharap kita semua bertemu di bulan Ramadan tahun berikutnya. Semoga kita semua mendapat ampunan, syafaat dan Ridho dari allah,”ungkapnya dalam keterangan resmi diterima redaksi, Sabtu (14/3/2025).

banner 780X90
Penulis: RomadhoniEditor: Syaiful Hidayat
banner 120x600
  • Bagikan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *