banner 728x250

Wagub Emil Apresiasi Kiprah Muslimat NU Dukung Pemerintah di Berbagai Bidang

  • Bagikan
Wakil Gubernur Jawa Timur Emil Elestianto Dardak saat menghadiri Harlah Muslimat NU ke 79 di Pamekasan. (Foto : Pemprov Jatim)
banner 780X90

Akuratmedianews.com – Wakil Gubernur Jawa Timur Emil Elestianto Dardak mengapresiasi kiprah Muslimat NU di berbagai bidang. Mulai Pendidikan, ekonomi, kesehatan dan kehidupan berkeluarga.

“Atas nama Pemerintah Provinsi Jawa Timur, saya mengucapkan selamat atas Hari Lahir Muslimat NU yang ke-79. Semoga, PC Muslimat NU se-Madura Raya semakin rukun bersatu untuk kepentingan bangsa dan negara,” ungkap Emil saat menghadiri Harlah Muslimat NU ke 79 di Pamekasan, Senin, (17/3/2025) kemarin.

Emil mengatakan kiprah Muslimat NU terus mendukung pemerintah untuk melayani masyarakat, memperkuat Ukhuwah Islamiyah serta berpartisipasi mengentaskan kemiskinan untuk mewujudkan Islam sebagai Rahmatan Lil Alamin.

“Kiprah Muslimat di berbagai sektor mencerminkan nilai Hubbul Wathon Minal Iman, bahwa cinta negeri adalah bagian dari iman, membawa berkah tidak hanya bagi Indonesia, tetapi juga dunia,” ungkap Emil dalam keterangan resmi diterima oleh redaksi, Selasa (18/3/2025).

Lebih lanjut, Kata Emil, Muslimat NU turut menjaga NKRI, merawat Pancasila, persatuan dan kerukunan untuk Indonesia maju sehingga Muslimat NU menjadi peneduh bangsa. “Bahkan tercatat di tahun 1946-1965, Muslimat NU berada di Garda depan berjuang demi kemerdekaan Indonesia,” kata Emil.

Emil berharap, kolaborasi antara Muslimat NU dengan pemerintah maupun masyarakat harus terus dikuatkan. Karenanya, Emil optimis, Muslimat NU bisa menjaga tradisi membangun bangsa serta mendorong optimisme anggotanya untuk bangkit dan berkembang di berbagai sektor strategis.

“Pemprov Jatim juga berharap terus mendapat bimbingan dari para Bu Nyai, untuk memaksimalkan Khidmah kepada umat, khususnya Masyarakat Jawa Timur,” pungkasnya.

banner 780X90
Penulis: Syaiful Hidayat
banner 120x600
  • Bagikan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *