banner 728x250

Sungai Kalimas Kembali Telan Korban, Perempuan Ditemukan Tewas Diduga Akhiri Hidup

  • Bagikan
Sungai Kalimas Kembali Telan Korban, Perempuan Ditemukan Tewas Diduga Akhiri Hidup. (dok. Yuliarti)
banner 780X90

Akuratmedianews.com – Seorang perempuan bernama Estu Winarni (53), warga Desa Bambe RT 20 RW 01 Kecamatan Driyorejo, Kabupaten Gresik, ditemukan tewas tenggelam di Sungai Kalimas pada Kamis (17/4/2025) pagi, setelah dua hari dinyatakan hilang akibat terjun ke sungai.

Peristiwa nahas itu terjadi pada Selasa (15/4/2025) lalu sekitar pukul 13.00 WIB di perairan Sungai Kalimas, tepatnya di wilayah perbatasan antara Kabupaten Gresik dan Kabupaten Sidoarjo. Berdasarkan laporan dari Pusdalops BPBD Sidoarjo, korban terlihat linglung dan beberapa kali menyeberangi sungai menggunakan perahu tambang sebelum akhirnya melompat ke sungai saat perahu hendak bersandar di sisi Gresik.

Penarik perahu sempat melemparkan pelampung dan berusaha menolong korban. Namun, derasnya arus sungai membuat upaya penyelamatan tidak berhasil. Korban pun terseret arus dan dinyatakan hilang.

Tim gabungan yang terdiri dari BPBD Sidoarjo, BPBD Gresik, BPBD Provinsi Jawa Timur, Basarnas, Tni, Polri, relawan, serta warga setempat melakukan pencarian intensif sejak hari kejadian. Jasad korban akhirnya, ditemukan pada Kamis (17/4/2025) pukul 07.45 WIB di bawah Jembatan Karangpilang, Sepanjang, Taman sekitar tiga kilometer dari lokasi awal korban melompat.

Informasi dari warga sekitar dan perangkat desa menyebutkan bahwa sebelum kejadian, korban diketahui sedang mengalami gangguan kesehatan yang tak kunjung membaik. Ia juga terlihat berjalan seperti orang linglung di sekitar sungai sehari sebelum insiden terjadi.

Seorang saksi mata yang merupakan petugas perahu tambang menyebut bahwa korban sempat mencari celah untuk melompat, menguatkan dugaan bahwa kejadian ini merupakan aksi bunuh diri.

Babinsa setempat turut mengungkap bahwa keluarga korban mengalami sejumlah persoalan, termasuk kabar bahwa suami korban kerap mabuk. Namun, motif pasti dari tindakan korban masih belum dapat dipastikan dan masih menjadi spekulasi.

Setelah ditemukan, jenazah korban dibawa ke RS Ibnu Sina Gresik dan diserahkan langsung kepada pihak keluarga tanpa dilakukan visum.

banner 780X90
banner 120x600
  • Bagikan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *