banner 728x250

Sikap Pimpinan PPK KOSGORO terkait Pembubaran FPI Oleh Pemerintah

banner 780X90

Jakarta, AMNPimpinan Pusat Kolektif Kesatuan Organisasi Serbaguna Gotong Royong (PPK KOSGORO), mendukung langkah tegas Pemerintah terkait larangan segala aktifitas dan penggunaan atribut mengatasnamakan Front Pembela Islam (FPI).

“Saya meyakini keputusan ini diambil berdasarkan kajian dan pertimbangan yang matang dengan dukungan data dan fakta yang valid,” ucap Ketua Umum PPK KOSGORO, Hayono Isman pada Kamis (31/12).

Hayono mengatakan, Indonesia tidak boleh mengambil resiko dengan membiarkan siapapun mengancam Negara Kesatuan Republik Indonesia dengan berlindung dibalik Demokrasi.

Baca juga: FPI Resmi di Bubarkan melalui Surat Keputusan Bersama

“Demokrasi harusnya dimanfaatkan untuk memperkuat kebangsaan Indonesia bukan untuk kepentingan golongan yang akhirnya memecah belah masyarakat,” jelasnya.

Dukungan PPK KOSGORO terhadap putusan pemerintah merupakan suatu ketegasan sikap Pemerintah yang saat ini dirasa perlu karena telah berpotensi mengganggu stabilitas keamanan bangsa dan negara serta hubungan sosial antar masyarakat.

“Semoga Tahun 2021 dengan mengambil hikmah tahun 2020 bangsa Indonesia memperkuat kebangsaan menyongsong kehidupan demokrasi yang sehat dan damai berdasarkan ideologi tunggal Pancasila”. Harap Hayono Isman

banner 780X90
banner 120x600

Responses (2)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *