Surabaya- Akuratmedianews.com- Terkait adanya aksi balap liar yang berada di Jalan. Kedung Cowek, yang telah meresahkan masyarakat dan pengguna jalan. Akhirnya diatensi oleh Dirlantas Polda Jatim Kombes Pol Komarudin.
Dirlantas Polda Jawa Timur Kombes Pol Komarudin angkat bicara terkait balap liar yang berada di Jalan Kedung Cowek. Kami akan menyiapkan Team untuk membubarkan aksi balap liar dan stand by di beberapa titik di wilayah yang di jadikan aksi balap liar tersebut khusus nya yang berada di Kota Surabaya, akan kami Atensi ke Satlantas Polrestabes Surabaya dan beberapa Jajaran Polsek setempat.
Pelaku balap liar memang tidak jera meskipun pelaku tersebut sudah ada yang di amankan dan jalan nya sudah di kasih jalan kejut tetapi pelaku balap liar masih menjalar ke sejumlah jalan di kota surabaya khusus nya di wilayah Kenjeran dan Kedung Cowek.
Hal ini Masyarakat harus melaporkan ke jajaran polsek maupun ke polrestabes surabaya jika melihat hal ini di karenakan sudah mengganggu masyarakat yang melintasi jalan tersebut.
“Masyarakat sangat di perlukan untuk melaporkan kepada polisi Agar langsung di tindak lanjuti supaya jalan yang di gunakan oleh pelaku balap liar bisa di lewati oleh pengguna jalan raya, Kami selaku Dirlantas Polda Jatim Akan mempertegas Para kasat Lantas dan pju nya agar sering patroli di wilayah yang Rawan di jadikan Ajang balap liar ujar Kombes pol Komarudin pada saat di hubungi lewat Whatsapp (09-12-2023) ( Eko Andhika)