banner 728x250

Wagub Jatim Hadiri PGRI Magetan, Fokus Peningkatan Kualitas Guru di Daerah

  • Bagikan
Wakil Gubernur Jawa Timur Emil Elestianto Dardak Menghadiri acara Seminar Akbar PGRI Magetan (Dok.Mukhlis)
banner 780X90

Akuratmedianews.com – Persatuan Guru Republik Indonesia (PGRI) Kabupaten Magetan menggelar kegiatan seminar akbar di Gelanggang Olahraga (Gor) Ki Mageti, Kabupaten Magetan pada Sabtu (19/4/2025).

Kegiatan ini diikuti seluruh para kader-kader PGRI Magetan. Dan, juga dihadiri langsung oleh Wakil Gubernur Jawa Timur Emil Elestianto Dardak dengan didampingi Kepala Balai Besar Guru Penggerak (BBPGP) Jawa Timur, Abu Khaer.

Pejabat Sekretarias Daerah (Pj Sekda) Magetan Winarto mengatakan bahwa pentingnya peran guru dalam pembentukan karakter peserta didik. Menurutnya, adanya pembentukan karakter yang kuat, akan mampu membentengi peserta didik dari pengaruh buruk digitalisasi terutama dalam mental dan psikologi tersebut.

“Ini merupakan momentum luar biasa bagi para bapak/ibu guru semuanya bisa ikut terlibat aktif, dalam membina mental psikologi peserta didiknya,” ujarnya.

Winarto menyampaikan bahwa dengan kehadiran Wagub Jatim dalam kegiatan ini sebuah kehormatan dan bentuk dukungan kepada para guru di Kabupaten Magetan ini.

“Kehadiran, Wakil Gubernur Jatim Emil Elestianto Dardak ini sebagai wujud dukungan dan support pada kader – kader PGRI di Magetan ini,” kata Winarto.

Sementara itu, Wakil Gubernur (Wagub) Jawa Timur Emil Elestianto Dardak menyampikan bahwa PGRI merupakan mitra yang strategis bagi pemerintah. Menurut Emil, organisasi telah berhasil menjadi mitra utama dalam berdialog untuk mengimplementasikan kebijakan pendidikan.

“Karena, kebijakan tersebut bukan ditulis di kantor Pemprov. Akan tetapi, juga diterapkan dengan tetes keringat dan jerih payah guru dengan mengajar di sekolah. Saya pun juga mengapresiasi atas keaktifan, kekompakan, dan kreatifitas para guru di Magetan ini,” imbuh Wagub Emil.

banner 780X90
banner 120x600
  • Bagikan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *