Akuratmedianews.com – Pemerintah Kota Batu kembali mencatatkan prestasi gemilang di tingkat nasional dan membawa pulang penghargaan dalam Upacara Peringatan Hari Otonomi Daerah XXIX tahun 2025, di BSCC Dome Sepinggan, Kota Balikpapan, Kalimantan Timur, pada Jumat (25/4/2025).
Berdasarkan hasil Evaluasi Penyelenggaraan Pemerintahan Daerah (EPPD) Tahun 2024 yang dirilis Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri), Kota Batu berhasil meraih skor 3,6057 dan menyandang status kinerja tinggi. Selain itu, Kota Batu juga berhasil menembus peringkat ke-6 nasional dalam kategori kota.
Penghargaan tersebut diserahkan langsung oleh Wakil Menteri Dalam Negeri, Bima Arya, kepada Wali Kota Batu, Nurochman. Dalam acara tersebut, hadir pula para kepala daerah dari berbagai wilayah di Indonesia, termasuk tiga gubernur, sepuluh bupati, dan sepuluh wali kota yang turut menerima penghargaan serupa.
Wali Kota Batu yang akrab disapa Cak Nur, menyampaikan apresiasi setinggi-tingginya kepada seluruh jajaran aparatur Pemerintah Kota Batu atas kontribusi dan dedikasinya dalam meningkatkan kualitas pelayanan publik dan tata kelola pemerintahan.
“Terima kasih kepada seluruh aparatur Pemerintah Kota Batu yang telah berinovasi, bersinergi, dan berkolaborasi untuk meningkatkan potensi penyelenggaraan pemerintah daerah. Ini adalah hasil kerja bersama,” ujarnya.
Wali Kota Batu menjelaskan bahwa capaian Kota Batu dalam EPPD tahun ini meningkat signifikan dibandingkan tahun sebelumnya. Penilaian ini didapatkan berdasarkan Laporan Penyelenggaraan Pemerintah Daerah (LPPD) Kota Batu.
Pada 2023, Kota Batu mencatat skor 3,4226 dan menempati posisi ke-16 nasional. Kini, dengan peningkatan sebesar 0,1831 poin, Kota Batu sukses menembus 10 besar nasional.
“Ada beberapa indikator penilaian yang telah dilakukan Kemendagri RI, seperti capaian kinerja penyelenggaraan pemerintah daerah yang terdiri dari kinerja makro, kualitas urusan pemerintahan, akuntabilitas kinerja kepala daerah dan instansi, pelaksanaan tugas pembantuan, hingga laporan penerapan standar pelayanan minimal,” sebut Nurochman.
Lebih lanjut, Pemkot Batu berharap bahwa penghargaan ini menjadi pemicu semangat baru untuk terus mendorong visi Mbatu SAE’ yang menjadi fondasi pelayanan publik di Kota Batu.
“Kedepannya, kinerja Pemerintah Kota Batu harus semakin baik, terutama untuk mewujudkan Mbatu SAE yang jadi pilar pelayanan aparatur pemerintahan kesejahteraan masyarakat Kota Batu,” pungkasnya.
Dalam momen penting ini, Wali Kota Batu Nurochman pun hadir bersama Kepala Bagian Pemerintahan Setda Kota Batu Arif Purwanto dan Kepala Bagian Protokol dan Komunikasi Pimpinan (Prokopim) Setda Kota Batu Arief Rachman Ardyasana.