banner 728x250

Warga Kedondong Keluhkan Gelap, Wabup Mimik Instruksikan Pengecekan Lampu

  • Bagikan
Wakil Bupati Sidoarjo Mimik Idayana Sidak lampu penerangan di jalan pematang sawah Desa Kedondong, Kabupaten Sidoarjo. (Dok. Yuliarti)
banner 780X90

Akuratmedianews.com — Wakil Bupati (Wabup) Sidoarjo Mimik Idayana melakukan sidak langsung di Desa Kedondong untuk meninjau kondisi penerangan lampu jalan di wilayah tersebut. Dalam pertemuan tersebut, Wabup Mimik menyoroti panel lampu jalan yang mati sejak malam sebelumnya.

Dari laporan yang disampaikan oleh Kepala Desa Kedondong, Jamali satu panel lampu jalan diketahui padam total.

“Sejak tadi malam mati semua, satu panel,” ujar Kepala Desa saat berdialog dengan Wabup Mimik.

Ia juga memastikan bahwa biasanya lampu tersebut menyala normal.

Mendengar laporan tersebut, Wabup Mimik menekankan bahwa pentingnya penerangan jalan bagi keselamatan warga, terutama pengendara motor yang melintas pada malam hari. Mimik mengingatkan bahwa agar tidak ada lagi jalur gelap yang membahayakan pengguna jalan.

“Jangan sampai ada warga yang melintas malam hari tanpa penerangan, karena risikonya sangat fatal, terutama bagi pengendara sepeda motor. Saya minta usahakan semua titik kembali bersinar, jangan ada lampu yang mati,” tegas Wabup Mimik pada Jumat (19/4/2025) malam.

Dalam arahannya, Wabup Mimik juga meminta agar seluruh kecamatan segera melakukan pengecekan titik-titik lampu jalan yang padam. Mimik berharap, data akurat dapat segera dikumpulkan untuk tindakan perbaikan.

“Besok mulai dicek di semua kecamatan, berapa titik yang padam. Saya kebetulan lewat sini, jadi langsung saya lihat. Tolong dicek ya, Pak,” ujarnya.

Selain itu, Wabup Mimik juga menyinggung, pentingnya pemerataan penerangan di seluruh desa, termasuk Kedondong, dan mendorong agar program perbaikan lampu jalan menjadi prioritas tahunan.

“Kepala Desa Kedondong untuk segera mengirimkan lokasi pasti panel padam melalui serlok (share location) agar penanganan bisa lebih cepat,” imbuh Mimik.

“Coba nanti data lampu padam di Kedondong dikirim ke saya. Pengajuan katanya sudah ada sejak setahun lalu, akan kita tindak lanjuti,” tambahnya, sebelum mengakhiri kunjungan.

“Dengan langkah ini, Pemerintah Kabupaten Sidoarjo berkomitmen menjaga keselamatan dan kenyamanan masyarakat melalui perbaikan fasilitas umum, khususnya penerangan jalan,” pungkas Mimik.

banner 780X90
banner 120x600
  • Bagikan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *