banner 728x250

Yuhronur Efendi Dinilai Bakal Kembali Berhasil Pimpin Lamongan

  • Bagikan
BAKAL KEMBALI BERHASIL : Bupati Lamongan Yuhronur Efendi Diprediksi Bakal Kembali Berhasil Pimpin Lamongan
banner 780X90

Akuratmedianews.com – Bupati Lamongan Yuhronur Efendi diprediksi bakal kembali berhasil memimpin Kabupaten Lamongan, Jawa Timur. Di periode kedua kepemimpinannya, Yuhronur bakal menorehkan prestasi yang bagus dalam membanun Kota Soto. Meski dihantui dengan pemangkasan anggaran dari pemerimtah pusat yang tak sedikit, namun diyakini Yuhronur bakal tetap mampu berinovasi.

Penilaian itu disampaikan Direktur Lembaga Survei Accurate Research and Consulting Indonesia (ARCI) Baihaki Sirajt. Direktur lembaga survei yang berbasis di Surabaya ini menyeut, selama lima tahun memimpin di periode pertama, Baihaki menyebut Yuhronur mampu memikat hari warganya dengan inovasi dan program yang dilakukan.

‘’Memenankan 50 persen lebih dalam pilkada membuktikan bahwa Yuhronur adalah sosok pemimpin yang dicintai rakyatnya. Ini modal yang sangat bagus untuk membangun,’’ ujarnya.

Untuk periode kedua ini, lanjut Baihaki, Bupati Yuhronur salah satunya bakal fokus pada pembangunan infrastruktut. Hal itu sudah disampaikan saat menyampaikan isu strategis dan rencana pembangunan infrastruktur, dalam rapat koordinasi dengan Komisi V Dewan Perwakilan Rakyat Republik Indonesia (DPR RI) di Guest House Pendopo Lokatantra, Senin (17/2/2025) lalu.

‘’Saat itu, Bupati Lamongan, Yuhronur Efendi, menegaskan pentingnya pembangunan infrastruktur untuk mendukung pertumbuhan ekonomi dan kemajuan daerah. Itu sala isu yang sangat bagus, dan dekat dengan masyarakat,’’ terangnya.

Bupati, ujar Baihaki, menyoroti infrastruktur sebagai salah satu prioritas utama Pemerintah Kabupaten Lamongan. Sebab, mengingat infrastruktur yang memadai berperan vital dalam mendukung mobilitas masyarakat, termasuk kegiatan ekonomi dan sosial. Pada triwulan II tahun 2024, pertumbuhan ekonomi Lamongan tercatat mencapai 7,61%, yang sebagian besar didorong oleh pembangunan infrastruktur.

“Pembangunan infrastruktur sangat penting untuk mendukung berbagai aspek kehidupan masyarakat, terutama dalam mendukung kegiatan ekonomi. Di Lamongan pembangunan jalan baru mencapai 48%, pemantapamn jalan itu yang akan dilakukan Bupati, dan itu sangat bagus,’’ ucapnya.

Jika pembangunan infrastrktuktur itu berhasil, kemudian ditambah dengan keberhasilan di sektor lain, misalnya ekonomi, pendidikan, kesehatan dan lainnya, maka prestasinya dimungkinkan bisa melebihi periode sebelumnya.

Pemerintah Kabupaten Lamongan sebelumnya sukses menuntaskan pembangunan 61 ruas jalan pada program Jalan Mantap dan Alus Lamongan (Jamula) sepanjang tahun 2024. Program ini telah merata di seluruh ruas jalan utama, jalan kecamatan, hingga jalan di pelosok desa-desa di Kabupaten Lamongan.

‘’Karena diperiode sebelum bupati sudah punya gambaran bidang mana saja yang masih kurang, dan di periode kedua ini bisa dieksekusi, sehingga bisa jadi capaiannya bakal melebihi prestasi periode pertama,’’ kata Baihaki.

Dalam beberapa kesempatan, Bupati yang akrab disapa Pak Yes ini memang menjelaskan, Pemerintah Kabupaten Lamongan terus berupaya melakukan pemeliharaan terhadap infrastruktur sumber daya air. Termasuk pompanisasi, normalisasi sedimentasi, dan berbagai upaya lainnya untuk menjaga ketersediaan air yang lancar. Terbukti, selama tiga tahun terakhir, Lamongan terbebas dari masalah banjir.(*)

banner 780X90
banner 120x600
  • Bagikan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *